
Jakarta, gatra.net - Direktorat Tindak Pidana Siber (Dirtipidsiber) Bareskrim Polri telah menjadwalkan kembali pemeriksaan artis Wulan Guritno pada Kamis (14/9). Adapun pemeriksaan itu terkait dengan dugaan mempromosikan situs judi online.
"Sesuai jadwal hari Kamis ya (14 September)," kata Direktur Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri Brigjen Adi Vivid kepada gatra.net, Senin (11/9).
Sebelumnya, Wulan Guritno dijadwalkan diperiksa pada Kamis (7/9). Akan tetapi ia tidak hadir dan meminta pemeriksaan ditunda.
Baca juga: Bareskrim Polri Ungkap Ratusan Kasus Judi Online dari 2022 Hingga Juni 2023
Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan mengatakan, batalnya pemeriksaan itu karena Wulan kurang sehat.
"Jadi alasan Wulan Guritno tidak datang karena kesehatan kurang sehat," kata Ramadhan kepada wartawan di Posko Pangkogasgab, Jakarta Pusat, Kamis (7/9).
Diketahui, berdasarkan dilihat dari media sosial Twitter @deduktifid yang mengunggah video Wulan Guritno tengah mempromosikan situs judi online. Pada video itu Wulan mengungkapkan ada game online yang sudah terakreditasi sebagai website resmi dan bersertifikat yaitu Sakti123.