Home Regional Polda Jateng Dirikan 367 Pos Terpadu Check Point Periksa Pemudik Nataru

Polda Jateng Dirikan 367 Pos Terpadu Check Point Periksa Pemudik Nataru

Salatiga, gatra.net- Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Tengah akan menggelar operasi terpusat Lilin Candi 2021 pengamanan libur Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 (Nataru).

Kapolda Jawa Tengah (Jateng), Irjen Pol. Ahmad Luthfi, menyatakan operasi Lilin Candi berlangsung 24 Desember 2021 hingg 2 Januari 2022

“Sasaran Operasi Lilin Candi 2021 pemudik libur Nataru yang masuk ke Jateng untuk mencegah penyebaran Covid-19,” katanya dalam kegiatan perss tour wartawan di Salatiga, Rabu (8/12).

Lebih lanjut Kapolda menyatakan untuk pengecekan pemudik Nataru yang akan masuk ke Jateng didirikan sebanyak 375 pos pengamanan terpadu check point yang tersebar mulai pintu masuk perbatasan provinsi, kabupaten/kota, rest area, stasiun, terminal, dan bandara.

Petugas di pos pengamanan terpadu akan memeriksa perlengkapan pemudik Nataru, seperti surat keterangan mudik, swab PCR dan vaksin. Penempelan stiker mudik, dan membagikan masker.

“Untuk di rest area jalan jalan ada 20 pos check point dilengkapi vasilitas swab dan vaksin Covid-19, ambulan, dan rumah sakit rujukan, dan tempat isolasi terpusat,” ujarnya.

Kapola menegaskan dalam Operasi Candi Lilin 2021 dalam rangka pengamanan Nataru tidak ada penyekatan di perbatasan, tapi hanyalah check point.

“Untuk memastikan pemudik Nataru yang masuk ke Jateng harus menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19,” katanya.

Sedangkan untuk pengamanan sekitar 3.000 gereja di Jateng pada perayaan Natal, Luthfi menyatakan, akan menerjukan sebanyak 6.803 personil polisi, yang ditempatkan di 278 pos pengamanan.

Pengamanan gereja juga melibatkan anggota TNI, Satgas Covid-19, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Dinas Perhubungan, petugas keamanan gereja, dan lainnya.

“Petugas pos pengamanan gereja bertugas 24 jam untuk memastikan penerapan protokol kesehatan dalam kegiatan ibadah guna mencegah penyebaran Covid-19,” katanya.


 

1165