
Sukoharjo, gatra.net- Program Vaksinasi Gotong Royong (VGR) individu di Apotek Kimia Farma Sukoharjo yang rencananya dapat dilayani pada Senin (12/7) ini batal. Sejumlah masyarakat pun mengaku kecewa dengan pembatalan tersebut.
Dari pantauan di lokasi, sejak pagi masyarakat sudah mulai berdatangan. Salah satu masyarakat yang kecele yakni Tri Widayati asal Kecamatan Nguter, Sukoharjo yang mengaku kecewa atas penundaan ini. "Saya mau vaksin, padahal kemarin sudah di share kemana-mana, tapi ternyata belum, malah ditunda. Saya kecewa," ungkapnya.
Padahal dia mengaku rela membayar agar mendapatkan vaksinasi Covid-19. Pasalnya, sertifikat vaksinasi itu akan dia gunakan untuk melakukan perjalanan dengan menggunakan pesawat terbang. "Saya sudah mencoba cari vaksin kemana-mana, ke Dinkes, Polres, Kodim, dan ternyata belum ada," ujarnya.
Terpisah, Koordinator Pelaksanaan Vaksin Kimia Farma Sukoharjo, Andrian mengatakan, pengumuman penundaan vaksinasi gotong royong individu memang mendadak. Namun, pihaknya mencoba menginformasikan penundaan ini kepada masyarakat, agar tidak kecele.
"Ya, pengumuman penundaannya baru semalam. Kami membuat pos untuk pusat informasi, dan kita juga kita balas Via WhatsApp, serta kita umumkan di website kita terkait penundaan ini," tandasnya.