Home Politik 50 Desa di Pati Rawan Konflik, 1.603 Personel Disiagakan

50 Desa di Pati Rawan Konflik, 1.603 Personel Disiagakan

Pati, gatra.net - Sebanyak 50 desa dari 219 desa peserta Pilkades serentak di Kabupaten Pati, Jawa Tengah masuk kriteria rawan konflik. Selain itu, sejumlah daerah peserta juga dipetakan rawan bencana banjir.

Kapolres Pati, AKBP Arie Prasetya Syafa'at mengatakan untuk mengantisipasi terjadinya kerawanan pada gelaran Pilkades pada 10 April mendatang, pihaknya telah melakukan langkah strategis diantaranya membentuk Satgas anti judi dan politik uang.

"Kita lakukan upaya pendekatan. Sedangkan upaya lain adalah membentuk Satgas anti judi dan money politics, melaksanakan deklarasi damai dan pernyataan siap, serta melaksanakan pemusnahan miras," ujarnya, Kamis (4/3).

Arie mengaku, bakal menerjunkan sebanyak 1.603 personel pengamanan untuk menyukseskan Pilkades serentak di kabupaten berjuluk Bumi Mina Tani.

"Itu terdiri dari 898 personel Polres Pati. Kemudian 300 BKO Pam TPS dari Polres Rembang, Blora, Grobogan, Kudus dan Jepara. Sebanyak 405 BKO ikatan pleton dari Polres Blora, Grobogan, Demak, Semarang, Kendal, Dalmas Polda Jateng dan Brimob Polda Jateng," rincinya.

Ia menyebut, ada sebanyak 219 desa dari 21 kecamatan di Kabupaten Pati yang menjadi peserta Pilkades serentak.

"Yang termasuk kreteria aman ada sebanyak 169 desa. Kriteria rawan 50 desa, sesuai maping sementara karena saat ini masih tahap pendaftaran. Selain itu terdapat desa rawan banjir pula," imbuhnya dalam giat Paparan Kesiapan Pengamanan Pilkades Serentak di Aula Sarja Arya Racana Polres Pati.

346