Home Kesehatan Libur Panjang, Wali Kota Solo Imbau Perantau Tak Mudik

Libur Panjang, Wali Kota Solo Imbau Perantau Tak Mudik

Solo, gatra.net - Wali Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo, mengimbau agar warga perantauan tidak pulang pada libur panjang akhir Oktober ini. Hal ini bertujuan agar tidak memicu ledakan kasus Covid-19 di kota Solo.

 

"Pulang kampungnya ditunda dulu supaya kita bisa mengendalikan Covid-19. Saya mohon, apalagi akhir Oktober liburnya panjang," ucap Rudy saat ditemui Minggu (25/10).

Imbauan ini tidak hanya berlaku bagi warga luar kota yang akan mudik ke Solo. Warga Solo yang akan bepergian juga diberikan imbauan yang sama. Imbauan ini disampaikan demi kepentingan bersama agar tidak banyak yang terpapar covid-19.

"Hal seperti ini kan harus diantisipasi," ucap pria yang akrab disapa Rudy ini.

Ia berharap tidak ada peningkatan kasus Covid-19 selama libur panjang bulan Oktober ini. Sebab jika ada penambahan akan menjadi beban untuk pemerintah kota Solo.

"Ya diupayakan tidak mudik dulu sampai angka Covid-19-nya menurun. Kalau sudah turun, baru boleh mudik dan ketemu keluarga. Kalau seperti itu lebih enak," ucapnya.

Selain itu saat ini Pemkot Solo tengah memaksimalkan program Jogo Tonggo yang diinisiasi oleh Pemerintah Provinsi Jawa Tengah. Menurutnya dengan adanya Jogo Tonggo ini, monitoring Covid-19 di kampung bisa lebih maksimal.

"Jogo Tonggo ini mempermudah untuk monitoring di kampung. Selain memantau pelaksanaan karantina mandiri juga memaksimalkan penerapan protokol kesehatan," ucapnya.

110