Home Kesehatan Percepat Swab Test, RSUD dr Seoselo Tegal Sediakan Alat PCR

Percepat Swab Test, RSUD dr Seoselo Tegal Sediakan Alat PCR

Slawi, gatra.net - Jumlah kasus positif Covid-19 di Kabupaten Tegal, Jawa Tengah terus bertambah. Untuk mempercepat langkah penanganan dan memutus rantai penyebaran, RSUD dr Soeselo Slawi akan dilengkapi fasilitas tes PCR (Polymerase Chain Reaction).

Direktur RSUD dr Soeselo Guntur M. Taqwin mengatakan, salah satu yang menjadi kendala dalam penanganan kasus Covid-19 yakni lamanya waktu menunggu hasil pemeriksaan swab karena sampel yang diperiksa harus terlebih dahulu dikirim ke luar kota.

"Sampel pemeriksaan swab harus dikirim ke Semarang dan Yogyakarta. Antreannya panjang. Masalahnya di situ," kata Guntur, Sabtu (20/6).

Baca juga: Satu dari 5 Pasien Positif Covid-19 di Tegal Seorang Dokter

Karena itu, lanjut Guntur, Pemerintah Kabupaten Tegal sedang melakukan pengadaan alat tes PCR di RSUD dr Soeselo sehingga nantinya bisa melakukan pemeriksaan swab secara mandiri. Hasil tes menggunakan alat ini lebih valid dibandingkan dengan rapid test.

"Pengadaan alat PCR untuk pemeriksaan swab sudah disetujui bupati. Tinggal direalisasikan. Mudah-mudahan minggu-minggu depan alatnya sudah datang," ungkap Guntur.

Menurut Guntur, dengan memiliki alat tes PCR sendiri, hasil pemeriksaan swab pasien yang terindikasi terpapar Covid-19 bisa lebih cepat keluar. Sebab sampel swab tidak perlu dikirim ke laboratorium di luar kota terlebih dahulu. "Hasil swab nanti bisa segera diketahui sehingga penangannya bisa cepat," ujar dia.

Berdasarkan data Gugus Tugas Covid-19 hingga Sabtu (20/6), jumlah total kasus positif Covid-19 di Kabupaten Tegal mencapai 30 orang. Dari jumlah itu, 13 sudah sembuh, 13 masih dirawat dan empat orang meninggal dunia.

Gugus Tugas Covid-19 mencatat lonjakan kasus kembali terjadi setelah lebaran. Rekor penambahan tertinggi terjadi pada Jumat (19/6). Dalam sehari itu, ada penambahan lima pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19.

3969