Home Kebencanaan 17.900 Paket Sembako Diserahkan pada Warga Kota Pekalongan

17.900 Paket Sembako Diserahkan pada Warga Kota Pekalongan

Semarang, gatra.net - Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Drs. Ahmad Luthfi SH.SST.MK melaksanakan kunjungan kerja dalam rangka Apel Penyerahan Bantuan Sosial Kepada Warga Kota Pekalongan yang terdampak Covid-19 serta Peresmian Renovasi Masjid Al Islam Komplek Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Jateng pada Minggu (7/6).

Hadir dalam kegiatan tersebut, hadir tokoh agama Habib Luthfi Bin Ali Bin Yahya, Wali Kota Pekalongan, Saelany Mahfudz serta Ketua DPRD Kota Pekalongan, Balgis Diab beserta pejabat di lingkungan Pemkot Pekalongan lainnya.

"Kegiatan bantuan sosial yang diselenggarakan oleh para pengusaha di pekalongan ini bisa dijadikan contoh bagi daerah lain untuk bagaimana kepedulian terhadap warga yang terdampak akibat wabah Covid-19,” katanya, Minggu (7/6).

Dia berharap kegiatan yang dilaksanakan tersebut dapat membatu dan meringankan beban masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 dan memantik kelompok masyarakat lain untuk ikut membantu masyarakat yang membutuhkan.

Kegiatan penyerahan bantuan sosial secara simbolis dari Kapolda. Komunitas pengusaha akan memberikan sebanyak 17.900 paket yang akan dibagikan kepada 4 kecamatan di Kota Pekalongan.

Setelah itu, acara dilanjutkan dengan melakukan peresmian renovasi Masjid Al Islam di Komplek Mako Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Jateng dengan menandatangani prasasti.

136