Home Kesehatan Peduli Corona, PT SWP Bantu 25 Ribu Masker Kesehatan

Peduli Corona, PT SWP Bantu 25 Ribu Masker Kesehatan

Semarang, gatra.net - Perusahaan tekstil, PT. Surya Warna Putra (SWP) menyerahkan bantuan sebanyak 25 ribu masker untuk tenaga medis yang menangani pasien Virus Corona atau Covid-19 di Jawa Tengah. Penyerahan bantuan dilakukan CEO Surya Warna Putra, Robert Bob Wibawa kepada Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo di rumah dinas gubernur di Puri Gedeh Semarang, Jumat (8/5).

Bantuan sebanyak 500 boks berisi sekitar 25 ribu masker tiga lapis yang yang memiliki standar mutu kesehatan untuk digunakan para tenaga medis. “Kami memberikan bantuan masker ini sebagai bentuk kepedulian terhadap para tenaga medis, dokter, perawat dan tenaga pendukung lainnya penanganan proses penyembuhan pasien positif Covid-19,” kata Robert.

Oleh karenanya, lanjut Robert, melalui Gugus Tugas Covid-19 Jateng menyerahkan bantuan masker untuk para tenaga medis yang berada di garda paling terdepan menangani pasien agar tidak terpapar Virus Corona.

Menurutnya, memberikan bantuan masker karena mendapat informasi kelangkaan masker berstandar kesehatan untuk tenaga medis yang bertugas di rumah sakit, puskesmas, dan fasilitas kesehatan lainnya. “Para dokter, perawat, dan tenaga kesehatan lainnya di Jateng agar bisa menggunakan bahan masker sesuai standar supaya saat menangani pemeriksaan pasien Covid-19 tidak terpapar virus tersebut,” harap Robert.

Sementara, Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo memberikan apresiasi atas kepedulian PT SWP dari Sukoharjo memberikan bantuan 25 ribu masker untuk tenaga medis. Keberadaan masker berstandar kesehatan bagi tenaga medis sangat diperlukan sehingga harus dipenuhi agar dalam bekerja merasa aman. “Saya menyampaikan ucapan terima kasih kepada manajemen PT Surya Warna Putra yang memberikan bantuan masker untuk tenaga medis,” ujar Ganjar.

Di samping bantuan dari PT SWP, Ganjar dalam kesempatan sama menerima bantuan dari Kementerian Perdagangan berupa berupa bilik antiseptik, tempat cuci tangan, masker, peralatan kesehatan, sembako, dan uang tunai senilai Rp200 juta. Bantuan tersebut diserahkan langsung Direktur Jenderal (Dirjen) Perdagangan Dalam Negeri Kementerian Perdagangan, Suhanto. Peralatan kesehatan tersebut nantinya akan dibagikan untuk mendukung physical distancing di pasar-pasar tradisional di Jateng.

465