
Jakarta, gatra.net - Hujan deras yang mengguyur Jakarta sejak pagi membuat sebagian jalan di Ibu Kota tergenang. Akibatnya Transjakarta menutup sementara enam koridor atau rute perjalanan.
“Sehubungan dengan hujan deras yang mengguyur Jakarta pagi ini, terjadi beberapa modifikasi beberapa rute Transjakarta dan stop layanan sementara,” kata Kepala Divisi Sekretaris Korporasi dan Humas PT Transjakarta, Nadia Diposanjoyo di Jakarta, Jumat (24/1).
Nadia menjelaskan enam koridor yang tak beroperasi sementara yaitu, koridor 12 Tanjung Priok-Pluit, koridor 12E History of Jakarta Explorer, koridor 12M Sunter-Harmoni, JAK-33 Pulogadung - Kota, JAK-77 Tanjung Priok - Jembatan Hitam dan JAK-112 Pulogadung - Tanah Merah.
Selain itu, ada juga beberapa rute yang telah kembali beroperasi normal, yaitu, rute 1P Senen - Bundaran Senayan, rute 1R Stasiun Pasar Senen - Stasiun Tanah Abang, rute 11D Pulogadung - Pulogebang.
Tercatat pula, rute 10H Tanjung Priok - Blok, M rute GR1 Bundaran Senayan - Harmoni, dan rute 10F Sunter Kelapa Gading - Stasiun LRT Pegangsaan Dua.