Home Gaya Hidup Dian Sastro: 'Guru-Guru Gokil' Prospektif Baru soal Guru

Dian Sastro: 'Guru-Guru Gokil' Prospektif Baru soal Guru

Jakarta, gatra.net - Poster dan teaser trailer "Guru-Guru Gokil", film pertama dari rangkaian tiga film Dian Sastrowardoyo berkolaborasi dengan BASE Entertainment dilucurkan. Film ini memberikan prospektif baru tentang guru.

Film produksi kedua BASE Entertainment yang sebelumnya telah sukses dengan “Perempuan Tanah Jahanam” ini disutradarai oleh Sammaria Sari Simanjuntak.

Film yang dibintangi oleh Gading Martin, Dian Sastrowardoyo, Boris Bokir, Asri welas, Ibnu Jamil, Kiki Narendra, dan Arswendy Bening Swara bercerita tentang seorang yang berambisi ingin sukses, namun sering menemui kegagalan dalam karier.

"Guru-Guru Gokil wajib ditonton karena memberikan perspektif baru soal guru dan di sini dapat dilihat perjalanan personal buat Gading. Gading sendiri dari awal dipilih karena sosoknya dapat relate ke karakter Taat. Nanti kalau udah nonton pasti tahu deh apa maksudnya" ujar Dian Sastro.

Film “Guru-Guru Gokil” yang digarap oleh Dian Sastrowardoyo bersama mentornya Shanty Harmayn sebagai produser merupakan langkah awal bagi Dian dalam menapaki karier baru di industri perfilman Indonesia.

"Guru-Guru Gokil" rencananya akan tayang di bioskop seluruh Indonesia pada April 2020 mendatang.

Reporter: HMD

161

KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR