Home Milenial Ribuan Mahasiswa Terima Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul

Ribuan Mahasiswa Terima Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul

Jakarta, gatra.net - Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Anies Baswedan, memberikan Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul (KJMU) kepada 5.061 mahasiswa asal DKI Jakarta. Mahasiswa penerima KJMU tersebut tersebar di 90 Perguruan Tinggi Negeri se-Indonesia.

Anies mengatakan, pemberian KJMU sebagai upaya Pemprov DKI untuk meningkatkan prestasi mahasiswa. Ia meminta kepada penerima KJMU agar tidak menyia-nyiakan kesempatan belajar.

"Saya menganjurkan bagi teman-teman penerima KJMU, Anda harus dua-duanya dapat, yaitu prestasi akademik tinggi dan kemampuan kepemimpinan tumbuh berkembang dengan baik. Targetkan di situ," kata Anies di Balai Kota Jakarta, Senin (30/9).

Program KJMU sebagian besar didanai oleh pajak dari masyarakat DKI Jakarta. Untuk itu, Anies berpesan kepada para mahasiswa agar memberikan timbal balik, yakni berupa prestasi akademik. Ia juga mendorong mahasiswa lebih aktif dalam berbagai kegiatan, terutama di masyarakat.

"Saya ingin Anda semua menjaga nama baik. Jaga nama baik penerima KJMU. Satu saja ada peristiwa, yang kena semua penerima KJMU. Karena itu, bagi setiap pribadi, jaga nama baik dengan cara yang pasti teman-teman tahu semua. Dengan cara seperti itu, Insyaallah KJMU nanti bisa kita kembangkan makin besar lagi," ujarnya.
 

74