Home Politik Pasukan Marinir Diturunkan Tanpa Dilengkapi Senjata

Pasukan Marinir Diturunkan Tanpa Dilengkapi Senjata

Jakarta, gatra.net - Setidaknya lima pleton TNI Marinir Cilandak diturunkan ke arah massa demonstrasi mahasiswa dari arah Slipi menuju Senayan, Jakarta Pusat. Tidak satupun personel Marinir yang dilengkapi senjata. 

Sebelumnya, aparat kepolisian melakukan clearing di area depan Gedung DPR/MPR RI, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Pusat. Dua kendaraan Barracuda dan satu kendaraan pengurai massa (raisa) diturunkan untuk melakukan pembersihan. 

Para anggota Marinir disiagakan dan berjaga di belakang aparat kepolisian yang berkumpul di bawah flyover Senayan. Polisi juga terus melakukan upaya untuk membubarkan massa. 

Beberapa tembakan gas air mata juga masih diarahkan ke kerumunan mahasiswa. Sementara itu, para aksi massa meneriakkan yel-yel untuk membakar semangat para demonstran. 

"Revolusi, revolusi! Hidup Mahasiswa, Hidup Masyarakat Indonesia," suara teriakkan dari arah aksi massa. 

Sementara itu, Komandan Brimob di tempat tersebut terus meminta mahasiswa untuk membubarkan diri.  "Adinda, sudah, sudah, bubar sekarang. Jangan memprovokasi lagi," ujar sang Komandan dari dalam mobil Komando. 

 

507