Home Milenial Digital Twin Jadi Solusi Infrastruktur Digital

Digital Twin Jadi Solusi Infrastruktur Digital

Jakarta, gatra.net - Director Business Development Digital Twin Solutions of Bentley Systems, Amit Shrivastava menjelaskan teknologi Digital Twin memungkinkan perusahaan untuk memvisualisasikan dan menganalisis aset infrastruktur digital.

“Layanan iTwin dari Bentley ini memberikan pandangan menyeluruh tentang aset, mengintegrasikan data dan melacak perubahan dari sistem yang berbeda dan kondisi dunia nyata dari sensor dan drone,” ujarnya di Jakarta, Jumat (21/6).

Menurutnya kemampuan Digital Twin ini memberikan visualisasi, visibilitas analitik, dan wawasan yang meningkatkan kualitas pengambilan keputusan, efisiensi, keselamatan, serta memastikan kepatuhan sistem dan mengurangi risiko.

“Layanan iTwinTM menyediakan platform terbuka yang dapat dikembangkan secara berkala untuk mendukung infrastruktur Digital Twin. Kedua layanan cloud tersebut memungkinkan perusahaan untuk membuat, memvisualisasikan, dan menganalisis Digital Twin dari proyek infrastruktur dan aset-asetnya," katanya.

Untuk diketahui, iTwin meliputi iModelHub, reality modelling, dan teknologi visibilitas web dalam connected data environment (CDE) yang terbuka. Pemilik aset infrastruktur menyadari potensi digital twins dalam banyak kasus penggunaan, termasuk penerapan analitik, kecerdasan buatan (AI) dan pembelajaran mesin (ML).

420

KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR